Black Clover Berpotensi Mendapatkan Adaptasi Movie

Bisa dikatakan Black Clover merupakan anime lawas yang sampai saat ini masih bertahan dengan jalan cerita konsisten hingga menjadi anime terpopuler dari masa ke masa. Terlebih lagi anime ini digadang-gadang akan mengakhiri serialnya pada episode 170 nanti, tetapi tetap saja itu bukanlah sebuah akhir sebenarnya karena sudah dikonfirmasi secara resmi akan ada pengumuman besar setelah penayangan episode terakhir pada serial tersebut.

Menjelang penayangan episode terakhir, muncul sebuah bocoran domain yang diduga fans sebagai awal mula kebangkitan Black Clover. Mengapa demikian? Karena domain tersebut merujuk pada sebuah adaptasi movie. Jadi tidak heran sebagian fans berekspektasi tinggi akan kabar ini, mengingat tidak ada satupun sekuel yang dibuat sejak animenya rilis.

Hal ini juga telah dikonfirmasi oleh akun Twitter WJS_Manga Unoffcial melalui postingan terbarunya. Dengan mengatakan kalau Black Clover telah dikonfirmasi akan mendapatkan sebuah adaptasi movie. Mendengar kabar ini tentu spekulasi penggemar akan harapan kedepannya terlihat jelas dan staf juga sepertinya telah mempersiapkan momen dimana mereka akan mengumumkan adaptasi movie dengan caranya sendiri.

Jadi untuk penggemar jangan terlalu berlebihan dalam menanggapi kabar ini dan senantiasa menunggu hingga benar-benar sudah terkonfirmasi secara resmi. Mengingat akan ada pengumuman penting pada tanggal 29 Maret sebelum penayangan episode terakhir Black Clover, atau mungkin disampaikan lewat event Anime Japan 2021, jadi diharapkan untuk terus bersabar hingga momen itu tiba.