Manga Baru ‘SANDA’ Milik Penulis Beastars Direncanakan Terbit Bulan Ini

Setelah kesuksesan besar manga Beastars telah mencapai puncaknya, banyak penggemar bertanya-tanya apa langkah selanjutnya yang akan diambil penulis. Adapun banyak dari mereka yang berharap bahwa mangaka, Paru Itagaki, membuat sebuah proyek lanjutan dari Beastars dengan merilis seri khusus ataupun spin-off.

Tampaknya harapan dari para fans mulai dikabulkan karena baru-baru ini seorang leaker terkenal asal Jepang mengkonfirmasi bahwa penulis Beastar, akan mulai menerbitkan manga baru berjudul SANDA. Manga baru ini direncanakan akan diterbitkan di majalah Weekly Shonen Champion edisi ke-34 tahun ini, yang dijadwalkan pada 22 Juli di Jepang.

Kebocoran juga mengungkapkan sedikit deskripsi dan beberapa detail dari proyek baru: “Manga baru ini tidak akan berkisah tentang hewan antropomorfik. Sebaliknya, ceritanya akan fokus pada masyarakat dengan tingkat kelahiran yang sangat rendah.”

Kemungkinan besar, detail baru manga SANDA akan muncul di akhir minggu. Yang mana jika sudah dikonfirmasi secara resmi pastinya akan ada banyak penggemar yang menantikan proyek baru ini.

Itagaki mulai menerbitkan Beastars di Akita Shoten penerbit majalah Weekly Shonen Champion pada bulan September 2016 dan berakhir pada bulan Oktober 2020. Akita Shoten menerbitkan volume 21 pada bulan Oktober 2020, diikuti oleh 22, dan terakhir di Januari 2021.

Serial ini telah menginspirasi adaptasi anime dua belas episode yang diproduksi oleh studio Orange, disutradarai oleh Shinichi Matsumi dan skrip yang ditulis oleh Nanami Higuchi, dirilis pada Oktober 2019. Musim kedua dua belas episode ditayangkan perdana pada Januari 2021 di Jepang.