Game NieR Re[in]carnation Versi Smartphone Ungkap Tanggal Rilis Global

Square Enix baru-baru ini mengumumkan informasi lebih lanjut terkait video game versi smartphone dari NieR Re[in]carnation, yang akan segera bisa kita mainkan secara global untuk device Android dan iOS mulai tanggal 28 Juli mendatang. Sebelumnya, game ini sempat direncanakan rilis pada tahun 2020, namun mengalami penundaan hingga Juli 2021. Versi game Command Action RPG telah lebih awal dirilis di Jepang pada 18 Februari lalu.

Game bertema role-playing ini akan tersedia secara gratis, dan berisi beberapa item opsional yang dapat dibeli di dalam game. NieR Re[in]carnation akan dibuat oleh pihak Square Enix, dikembangkan oleh Applibot dan karakter akan di desain oleh CyDesignation. Eropa dan Amerika Utara akan menjadi tepat perilisan dari game ini.

Salah satu pihak pengembang game dari Jepang, Cavia (Resident Evil: The Darkside Chronicles) telah mengembangkan game orisinil NieR untuk series spin-off Drakengard pada tahun 2010 dan dirilis oleh Square Enix untuk dua konsol yaitu Xbox (NieR Gestalt) dan PlayStation 3 (NieR Replicant), namun terdapat perbedaan desain karakter protagonist diantara dua konsol tersebut.

Versi remaster dari NieR Replicant telah diluncurkan untuk PlayStation 4, Xbox One, dan Steam di Jepang pada 22 April lalu, sementara luar Jepang pada 23 April. Sequel dari NieR:Automata telah dirilis untuk PlayStation 4 di Jepang pada Februari 2017, lalu disusul untuk Amerika Utara dan Eropa pada Maret 2017. Kemudian pada Maret 2017 dan Juni 2018, Square Enix kembali merilis game tersebut untuk Steam dan Xbox One. Game ini telah diunduh sebanyak 4.5 juta kali.