Author Higehiro Mengaku Mendapatkan Ide Tentang Karakter Sayu Ketika Dia Sedang Berada di Toilet

Bagian “Author’s Words” atau halaman yang memuat komentar penulis, jarang diterjemahkan dalam terjemahan light novel. Namun bagian ini sering kali menampilkan komentar menarik tentang latar belakang karya atau bahkan kondisi publikasi. Inilah juga terjadi dengan light novel Hige wo Soru. Soshite Joshikousei wo Hirou (Higehiro: After Being Rejected, I Shaved and Took In a High School Runaway) karangan Shimesaba dan ilustrator Booota.

Pada bagian Author’s Words dari volume pertama novel, Shimesaba menulis sesuatu yang menarik tentang bagaimana dia pada awalnya tidak begitu yakin tentang apakah tema karyanya akan berhasil dan bagaimana dia mendapatkan ide tentang karakter Sayu. Berikut komentarnya.

Shimeshiba menulis bahwa dia tidak yakin apakah alur ceritanya akan diterima: Karya tertulis ini adalah hasil dari upaya yang terakumulasi dengan cermat di web, saya sangat takut saat menulis cerita ini. Mengingat kembali, saat saya mulai menulis karya ini di halaman “Kakuyomu”, saya ingat melihat tren di situs dan berpikir “yah, ini tidak akan menjadi populer” dan entah bagaimana saya menertawakannya.

Saat itu, saya juga sedang asyik menulis cerita fantasi isekai yang modis, tetapi tiba-tiba (jika saya ingat dengan benar, ketika saya sedang duduk di toilet rumah) ide tentang karakter “Sayu” muncul di benak saya. dan setelah itu saya tidak bisa tidak menulis tentang dia.

Dia melanjutkan: “Saya pikir saya sangat beruntung bahwa sebuah cerita yang dimulai dengan ide yang aneh telah menjadi seperti ini dan diterima oleh penerbit. Saya berpikir bahwa karakter, ceritanya, dan bagaimana hal itu ternyata adalah hasil dari sebuah kebetulan, jadi saya merasa diberkati karena sekarang ada orang yang kebetulan menyukai karya ini.”

Imaru Adachi merilis adaptasi manga dari seri novel Hige wo Soru atau yang juga dikenal dengan judul I Shave My Beard. Then I Pick Up a High School Girl, di majalah Monthly Shounen Ace magazine terbitan Kadokawa pada November 2018.

Shimesaba mulai membuat serial novel Higehiro di situs Kakuyomu pada Maret 2017. Kadokawa kemudian merilis volume buku pertama yang dikompilasi dengan ilustrasi booota pada Februari 2018, dan volume keempat diluncurkan pada 1 Agustus lalu.

Telah diadaptasi ke serial anime oleh dan dikonfirmasi akan memiliki total 13 episode, digarap oleh studio Project No.9. Muse Indonesia mulai menayangkannya pada 5 April dengan judul Higehiro: Kucukur Janggut, Siswi SMA Kupungut.