Tundukkan TenSura, Popularitas Anime dan Manga Kaifuku Jutsushi Terus Melesat

Serial Kaifuku Jutsushi no Yarinaoshi memang mendapatkan banyak kritikan pedas terutama dari fans luar Asia, setelah episode perdanaya mengudara beberapa hari lalu. Namun dibalik kontroversi serta berbagai tanggapan negatif yang menghujaninya, seri ini juga berujung menjadi salah satu anime dan manga paling populer di Winter 2021.

Terutama di negara asalnya, Jepang yang sudah sangat familiar dengan genre semacam ini. Popularitas Kaifuku Jutsushi terus melesat setelah anime-nya mulai mengudara, ia bahkan menduduki peringkat kedua di platform streaming Jepang dan menjadi salah satu anime paling populer di platform bilibili Asia Tenggara.

Melalui akun Twitter-nya, Rui Tsukiyo yang merupakan penulis light novel berkomentar tentang kesuksesan anime: “Adaptasi anime dari Kaifuku Jutsushi no Yarinaoshi, yang tayang perdana pada Rabu lalu telah naik ke peringkat kedua dalam popularitas di platform dAnime! Saya sangat senang karena banyak orang mendukung proyek ini! Terima kasih banyak atas dukungan Anda untuk Pahlawan Penyembuh!”

“Di Asia Tenggara, Kaifuku Jutsushi no Yarinaoshi nampaknya berada di nomer pertama dalam peringkat mingguan Bilibili Asia Tenggara. Saya sangat senang bahwa seri ini sangat populer, tidak hanya di Jepang tetapi juga di luar negeri!”

Seperti yang diperlihatkan salah satu screenshot, hanya dengan penayangan episode pertamanya serial tersebut sudah menempati posisi kedua dalam peringkat popularitas layanan streaming Jepang, dAnime, dibawah Re: Zero kara Hajimeru Isekai Seikatsu season 2 dan di atas Tensei Shitara Slime Datta Ken season 2.

Tidak hanya anime, penjualan adaptasi manga Kaifuku Jutsushi juga dilaporkan mengalami peningkatan setelah episode pertama mulai ditayangkan. Seperti yang diungkapkan oleh novelis lewat akun Twitter: “Oh, manga juga meraih posisi pertama dalam penjualan hari ini, apakah itu efek dari adaptasi animenya? Ini pertama kalinya saya menyaksikannya! ” Tulisnya.

Harap dicatat bahwa peringkat anime tersebut di beberapa platfrom dapat mengalami penurunan ataupun naik lebih tinggi setelah episode terbaru dirilis, begitu juga dengan penjualan manga-nya.