One Piece Chapter 1000 Akan Diterbitkan Pada 4 Januari 2021

Upaya Oda sensei untuk mencapai chapter 1000 One Piece di akhir tahun 2020 nampaknya tidak akan terealisasikan karena menurut laporan terbaru dari Weekly Shounen Jump tempat manga ini di publikasikan, chapter tersebut baru akan diterbitkan pada edisi gabungan kelima dan keenam majalah.

One Piece chapter 1.000 dijadwalkan akan rilis di edisi tersebut pada tanggal 4 Januari 2021 mendatang. Pernyataan tersebut juga mengungkapkan bahwa hal ini terjadi karena manga kerap mengalami jeda di tahun ini, dan penundaan terbarunya yang berlaku di edisi ke-49 WSJ.

One Piece Chapter 1000 Indonesia

Jadwal terbit majalah juga menjadi penghalang dan oleh karena itu, Chapter 1000 tidak akan diterbitkan di penghujung tahun 2020 seperti yang Eiichiro Oda inginkan.

Beberapa Minggu lalu, melalui halaman “author comments” majalah Weekly Shounen Jump – tempat manga One Piece diserialkan, dia menulis “Karena prosesnya telah disesuaikan sejak Covid, kami mencoba tiga chapter setiap empat minggu, atau dua chapter setiap tiga minggu. Tujuannya adalah mencapai chapter 1.000 pada akhir tahun!”

Oda juga telah kembali mempertegas bahwa seri akan berakhir sekitar empat atau lima tahun lagi, dan ia kerap membahas rencananya ini setiap kali editornya diganti. Pada tahun 2018 lalu, Oda menyatakan cerita One Piece hanya tersisa sekitar 20% saja karena dia telah menyelesaikan 80% dari keseluruhannya.

One Piece adalah manga populer yang ditulis dan diilustrasikan oleh Eiichiro Oda, diterbitkan di majalah Weekly Shounen Jump terbitan Shueisha sejak Juli 1997. Franchise ini telah mendapatkan berbagai adaptasi ke media lain, salah satunya adalah anime yang disiarkan sejak Oktober 1999 dan diproduksi oleh studio Toei Animation.