Rumor Penulis Kimetsu no Yaiba Seorang Wanita Kian Menguat, Manga Dapatkan Banyak Kritik

Meskipun tidak ada kepastian jenis kelamin dari Koyoharu Gotouge, banyak komunitas anime di Jepang yang meyakini bahwa penulis manga Kimetsu no Yaiba merupakan seorang wanita, karena dalam suatu kesempatan di mana tim produksi adaptasi anime dari manga menyebutkan penulis manga ini adalah seorang wanita dalam panel MadFest.

Entah itu merupakan terjemahan dari Jepang ke bahasa lain yang menyebabkan kebingungan atau dengan sengaja diberi tulisan bahwa jenis kelamin Koyoharu Gotouge adalah wanita. Namun, ini bukan hanya sebuah teori yang dibuat oleh penggemar di luar negeri, karena forum komentar populer Jepang mengumpulkan beberapa postingan Twitter dari pembaca manga yang mengkritisi karyanya karena konon ditulis oleh perempuan.

“Saya langsung tahu bahwa penulis Kimetsu no Yaiba adalah seorang wanita. Penulis suka menambahkan lelucon yang tidak perlu dan membosankan. Itu mengingatkanku pada gadis kutu buku di kelasku yang dulu meniru lawakan Gintama.”

“Baiklah, Haikyuu!! itu selalu bagus dari awal. Tapi Kimetsu no Yaiba terlalu membosankan. Entah bagaimana, dilambangkan dari karakter yang dibuatnya bahwa penulisnya adalah seorang wanita. Namun, saya lebih memilih Jujutsu Kaisen.”

“Penulis Kimetsu no Yaiba adalah seorang wanita, tidak peduli dimanapun kau melihatnya. Tetapi pria tidak dapat mendeteksi tanda-tanda itu.”

https://twitter.com/tukumonidanida/status/1261963523992596481

“Jika Anda melihat lelucon sampah di setiap bagian cerita, Anda dapat dengan cepat menyadari jenis kelamin penulis Kimetsu no Yaiba.”

“Bukankah selalu dikatakan bahwa penulis Kimetsu no Yaiba adalah seorang wanita karena leluconnya tidak lucu sama sekali?.”

“Saya tidak tahu mengapa itu menjadi topik yang menarik sekarang, tapi bukankah sudah jelas bahwa penulis Kimetsu no Yaiba adalah seorang wanita? Karena karakter wanita di manga tidak memiliki cukup “moe.”

“Apakah penulis Kimetsu no Yaiba seorang wanita? Itu tidak bisa dimaafkan!.”

“Penulis Kimetsu no Yaiba adalah seorang wanita, karena karakter wanita tidak memiliki bobot dalam cerita, jadi Anda langsung menyadarinya. Kecuali Rumiko Takahashi yang terhormat.”

“Jika penulis Kimetsu no Yaiba adalah seorang wanita, maka saya tidak lagi berniat untuk terus membacanya.”

https://twitter.com/Orichalcum_G/status/1261958241262559232

Sementara itu, Koyoharu Gotouge mulai merealisasikan manga Majalah Weekly Shonen Jump penerbit Shueisha pada bulan Februari 2016 dan berakhir pada Mei 2020. Volume kompilasi dua puluh satu di terbitkan pada 3 Juli di Jepang, dan volume dua puluh dua pada tanggal 2 Oktober. Seri ini mendapatkan adaptasi anime 26 episode yang dirilis pada April 2019, diproduksi oleh studio Ufotable dan Film Kimetsu no Yaiba: Mugen Ressha-hen yang telah tayang di Bioskop-bioskop Jepang sejak 16 Oktober lalu.