Anime Mushoku Tensei: Isekai Ittara Honki Dasu Akan Tayang Perdana Pada Januari 2021

Situs dan akun twitter resmi untuk anime TV “Mushoku Tensei: Jobless Reincarnation” (Mushoku Tensei: Isekai Ittara Honki Dasu) yang diadaptasi dari novel ringan karya Rifujin na Magonote dan ilustrator Shirotaka mengkonfirmasi bahwa animenya dijadwalkan akan tayang perdana pada bulan Januari 2021 mendatang.

Seiyuu:

  • Toshiyuki Morikawa sebagai Paul
  • Hisako Kanemoto sebagai Zenith
  • Lynn sebagai Lilia
  • Rudeus Greyrat sebagai Yumi Uchiyama
  • Eris Boreas Greyrat sebagai Ai Kakuma
  • Roxy Migurdia sebagai Konomi Kohara
  • Sylphiette sebagai Ai Kayano

Staf:

  • Sutradara: Okamoto Manabu
  • Desain karakter: Kazutaka Sugiyama
  • Studio: Studio Bind

Novel Mushoku Tensei diterbit sejak 23 Januari 2014 dengan Ilustrasi oleh Sirotaka. Sebelumnya, novel ini telah mendapat adaptasi manga yang digambar oleh Fujikawa Yuka, dirilis pada 2 Mei 2014. Novel ini juga berhasil meraih peringkat 8 dalam daftar Kono Light Novel ga Sugoi! tankoubon tahun 2019 lalu.

Sinopsis:

Seorang NEET yang berusia 34 tahun tewas tertabrak truk setelah berusaha menyelamatkan orang yang tak dikenalnya dan bereinkarnasi ke dunia sihir sebagai Rudeus Greyrat, bayi yang baru lahir. Dengan pengetahuan, pengalaman, dan penyesalan dari kehidupan sebelumnya yang masih tersimpan, Rudeus bersumpah untuk menjalani kehidupan yang memuaskan dan tidak mengulangi kesalahan masa lalunya.

Setelah memiliki fisik dan pikiran yang sudah dewasa, Rudeus dipandang sebagai seorang jenius ilmu sihir oleh orang tua barunya disana. Ia mendapat pelajaran dibawah arahan ayahnya yang merupakan seorang pendekar pedang yang kuat dan juga seorang penyihir bernama Roxy Migurdia. Namun terlepas dari penampilannya yang polos, Rudeus masih merupakan otaku sesat, yang menggunakan kekayaan pengetahuannya untuk mendekati wanita yang tidak pernah bisa ia lakukan dalam kehidupan sebelumnya.