Akhirnya Stand By Me Doraemon 2 Tayang Pada November Tahun Ini!

Sebelumnya penayangan untuk film kedua dari franchise Doraemon sempat ditunda hingga waktu yang belum ditentukan. Akhirnya pada hari ini, informasi tersebut terungkap lewat PV terbaru yang menyatakan bahwa film kedua berjudul Stand By Me Doraemon 2 dijadwalkan ulang untuk tayang perdana pada 20 November tahun ini!

Video promosi kali ini begitu menyentuh, memperlihatkan perjuangan Nobita bersama Doraemon yang kembali ke masa kecil untuk bertemu neneknya. Sepertinya Nobita tidak bisa melupakan kenangan bersama orang tersayang sebelum pergi ketempat yang tidak bisa dia jangkau. Di sisi lain, Nobita akan segera menikah di masa depan. Namun, apakah itu semua akan menjadi akhir dari perjalanan seri Doraemon?

Masaaki Suda bersama dengan Huwie Ishizaki (Case File nº221: Kabukicho, Naruto Shippūden) akan menulis lirik dan membuat musik untuk lagu tema Stand By Me Doraemon 2 dengan judul “Niji”. Selain itu, Staf juga mengungkapkan visual poster baru yang berkolaborasi dengan Suda.

Stand By Me Doraemon 2
  • Satoshi Tsumabuki kembali sebagai Nobita Dewasa
  • Nobuko Miyamoto sebagai nenek Nobita

Wasabi Mizuta, Megumi Oohara, Yumi Kakazu, Subaru Kimura, dan Tomokazu Seki masing-masing kembali menyuarakan karakter Doraemon, Nobita kecil, Shizuka, Gian, dan Suneo. Ryuuichi Yagi dan Takashi Yamazaki kembali dari film pertama sebagai sutradara, dan Yamazaki sekali lagi menulis naskah.

Stand By Me Doraemon 2

Kisah film ini sebagian besar akan didasarkan dari franchise film 2000 Doraemon: Obāchan no Omoide (Doraemon: A Grandmother’s Recollections), tetapi akan ditambahkan beberapa elemen orisinal, termasuk kisah cinta Shizuka dan Nobita yang juga hadir dalam Stand By Me Doraemon sebelumnya. Stand By Me Doraemon 2 awalnya dijadwalkan untuk dirilis di Jepang pada 7 Agustus tapi ditunda karena dampak yang ditimbulkan oleh Covid-19.

Film Stand By Me Doraemon 2 sebagai perayaan ulang tahun Doraemon ke 50 dari franchise tersebut. Dengan penayangan film pertamanya yang sukses menghasilkan 8,38 miliar yen (sekitar 1,1 triliun Rupiah) di Jepang dan lebih dari 10 miliar yen di seluruh dunia (sekitar lebih dari 1,37 triliun Rupiah).Film anime 2D terpisah untuk franchise ini berjudul Eiga Doraemon: Nobita no Shin Kyoryuu (Doraemon the Movie: Nobita’s New Dinosaur) akan dibuka di Jepang pada 7 Agustus, setelah ditunda dari perilisannya pada 6 Maret lalu karena masalah serupa.