Novel Strike the Blood Akan Berakhir di Volume 22

Dengeki Bunko selaku penerbit Strike the Blood, mengumumkan pada hari Rabu ini bahwa novel karya Mikumo Gakuto dan ilustrator Manyako tersebut akan berakhir di volume ke-22 yang dijadwalkan akan terbit pada 7 Agustus mendatang, dengan judul “Strike the Blood 22: The Triumphal Return of Akatsuki”.

Untuk memperingati tamatnya bagian pertama dari novel ringan ini, Dengeki akan menghadirkan edisi terbatas volume 22 yang disertai dengan box penyimpanan volume + menggunakan ilustrasi yang digambar oleh Manyako.

Lewat akun Twitter Dengeki, dijelaskan bahwa “Black Kenjuu, Kojou dan Yukina, menuju ke tempat yang berbeda”

Menurut Mikumo, dia menggunakan ungkapan “Bagian utama berakhir” karena mereka telah berencana menulis cerita untuk OVA dan bonus cerita pendek lainnya.

Strike the Blood end

Sinopsis

“Keturunan Keempat” adalah legenda vampir dengan kemampuan hebat yang seharusnya tidak ada. Namun, tiba-tiba ada yang mengatakan bahwa Keturunan Keempat bersama 12 “Familiar” telah muncul di Jepang. Pemerintah dan Organisasi Raja Singa segera mengirim Kesatria Sihir untuk menemukan mereka. Karena beberapa alasan, Himeragi Yukina dipilih untuk melaksanakan tugas tersebut. Dengan membawa senjata tombak anti sihir terkuat, ia datang ke Kota Iblis dan bertemu dengan Keturunan Keempat bernama Akatsuki Kojou.

Strike the Blood tamat

Novel ringan Strike the Blood diluncurkan oleh Gakuto Mikumo pada 10 Mei 2011 dengan ilustrasi dari Manyako. ASCII Media Works menggunakan imprint Dengeki Bunko sebagai label karya ini. Sejauh ini mereka telah menerbitkan 21 volume + dua cerita sampingan sejak 16 Desember 2019. TATE merilis adaptasi manga-nya pada 27 Juni 2012 di majalah Dengeki Daioh. Manga ini berakhir pada 27 Desember 2016 dengan 10 volume.