BOFURI Umumkan Season ke-2 Animenya

Bersamaan dengan berakhirnya season pertamanya, BOFURI langsung mengumumkan season kedua animenya lewat episode 12 sekaligus terakhirnya. Meski saat ini mereka belum memberikan detail lebih lanjut tentang waktu penayangan season 2 anime yang juga dikenal dengan judul “itai no wa Iya nano de Bougyoryoku ni Kyokufuri Shitai to Omoimasu” atau “BOFURI: I Don’t Want to Get Hurt, so I’ll Max Out My Defense” ini. Besar kemungkinan season barunya nanti masih akan di garap oleh Silver Link.

Season 2 Bofuri

Anime yang diadaptasi dari novel ringan karya Yuumikan ini mulai ditayangkan pada 8 Januari dan berakhir pada 25 Maret kemarin dengan 12 episode. Berkisah tentang Kaede Honjou yang diundang oleh temannya bernama Risa Shiramine untuk bermain game VR MMO dengannya. Walau Kaede menyukai game, namun ia sangat tidak menyukai rasa sakit. Kaede membuat sebuah karakter bernama Maple, dan memutuskan untuk menggunakan seluruh poin dalam bertahan untuk meminimalisir rasa sakit. Hasilnya, ia bergerak lambat, dan mendapatkan kendala lainnya. Namun ternyata, ia juga mendapat kemampuan bernama “Absolute Defense” yang merupakan hasil dari penggelontoran poinnya, dan juga “Counter Skill” yang dapat bekerja melawan gerakan spesial. Sekarang, dengan kemampuannya untuk meniadakan rasa sakit, ia pergi berpetualang.

Yuumikan meluncurkan light novel Bofuri di situs Shousetsuka ni Narou pada tahun 2016. Hingga kini Yuumikan masih merilis setiap chapternya di situs tersebut. Kadokawa merilis novel Bofuri dengan ilustrasi buatan Koin pada 8 September 2017.

Adaptasi manga Bofuri telah dibuat oleh Jirou Oimoto di majalah Comp Ace milik Kadokawa. Oimoto meluncurkan manga Bofuri pada Mei 2018, dan Kadokawa sebagai penerbit telah meluncurkan volume pertamanya pada 24 November 2018.