Manga Sixteen Syndrome Dapatkan Adaptasi Drama Live Action

Fuji TV mengumumkan hari ini bahwa web drama live action yang diadaptasi dari manga romance shoujo berjudul Sixteen Syndrome / Sixteen Shoukougun karya Konatsu akan ditayangkan dengan delapan episode di layanan streaming FOD (Fuji TV On Demand) pada awal musim panas 2020.

Aisa Takeuchi yang berusia 18 tahun akan memerankan protagonis Ibuki Azuma. Dia sebelumnya berperan sebagai tokoh utama Hana Nonomura dalam web drama live-action Takane to Hana yang diadaptasi dari manga karya Shiwasu Yuki, yang juga di siarkan di FOD pada 2019.

Untuk pertama kalinya dalam hidupnya, Takeuchi memotong pendek rambutnya untuk memerankan karakter di live action ini. Dia berkata, “Seperti Ibuki-chan, saya mengambil gambaran dengan mempertimbangkan bagaiman agar dikagumi dan disukai oleh orang yang berjenis kelamin sama. Drama ini dengan lembut menggambarkan perjuangan dan kekhawatiran anak perempuan dan laki-laki berusia 16 tahun, jadi harap di tonton. Aku ingin kamu melihat Aisa Takeuchi yang belum pernah kamu lihat sebelumnya.!”

Sixteen Syndrome live action

Sixteen Syndrome Indonesia

Live Action Indonesia

Sinopsis:

Ibuki Azuma adalah seorang gadis kuat dan cool yang masih berada di tahun pertama sekolah menengahnya. Dia selalu bersama teman masa kecilnya Mei Odazawa, yang cantik dan menderita androphobia karena kasus penculikan di masa lalu, di Sekolah mereka dipanggil “Pangeran dan Putri.” Dia telah memutuskan bahwa dia akan melindungi Mei, yang menderita androphobia dari orang-orang yang Ingin mendekatinya dengan niat yang dia anggap buruk.

Suatu hari, Seorang playboy terkenal bernama Asada bertaruh dengan teman-temannya untuk melihat apakah dia dapat memisahkan pasangan pangeran dan putri yang terkenal itu. Tapi ia malah jatuh cinta pada sang pangeran, bukan pada sang putri! Mei juga mencintai Ibuki lebih dari sekadar teman dan tidak ingin ada yang membawanya pergi ~ ini menjadi kisah cinta segitiga yang gila saat Ibuki mulai memiliki perasaan pada Asada tetapi ia memiliki kewajiban untuk Mei karena perasaan bersalahnya atas apa yang terjadi di masa lalu!

Sixteen Syndrome

Manga ini awalnya diserialisasikan di Bessatsu Margaret milik Kodansha pada tahun 2013, kemudian disusun dalam dua volume tankobon. Menurut beberapa media, seri ini masih mendapatkan dukungan yang luar biasa dari para remaja.