Sebuah situs resmi diluncurkan pada hari Minggu kemarin untuk mengumumkan bahwa manga dewasa Ore no Yubi de Midarero. ~ Heiten-go no Salon, Ijiwaru ni Jirasarete ~ karya Neco akan di adaptasi ke anime yang akan tayang perdana di Tokyo MX pada 5 April. Judul untuk animenya adalah Ore no Yubi de Midarero. ~ Heiten-go Furatikiri no Salon de … ~. Situs tersebut juga mengungkapkan para seiyuu, staf, visual, dan visual karakter.
Para Seiyuu yang diumumkan:
Wataru Komada (versi standar), Manaka Sawa (versi full) sebagai Sosuke Nanase
Yuri Yamaoka (versi standar), Mitsuko Hachi (versi full) sebagai Fumi Hoshiya
Takuma Nagatsuka (versi standar), Sakura ICE Shishimaru (versi full) sebagai Kaname Chiba
Sinopsis:
Setiap tempat yang ia sentuh dengan jari-jarinya menjadi terbakar dan berdenyut…. Kami secara diam-diam saling menjalin di samping wastafel untuk mengeramasi rambut…. Jika ia melakukan hal yang lebih kepadaku, aku tak akan bisa menahan suaraku…..!
- Mitsutaka Noshitoya (XL Joushi, Sweet Punishment) menyutradari anime dewasa ini
- Shinichiro Sawayama (25-Sai no Joshi Kōsei: Kodomo ni wa Oshierarenai Koto Shite Yaru yo) sebagai penyusun skrip seri
- Taihei Nagai (Btooom!) Sebagai desain karakter
- Takahiro Enomoto (Overflow, XL Jо̄shi) sebagai Sound director
- Anime ini akan digarap oleh studio Magic Bus
- Studio Mausu menangani produksi suara
- Picante Circus dan Suiseisha juga dikreditkan dengan produksi untuk anime
Anime ini akan menjadi karya terbaru untuk situs web manga ComicFesta. Seperti anime ComicFesta sebelumnya, anime ini akan memiliki dua versi: “Versi standar” akan disiarkan di televisi, dan “versi full” atau ekstremnya akan tersedia di situs ComicFesta. Sebuah program spesial sebelum penayangannya akan disiarkan di Tokyo MX pada tanggal 29 Maret pukul 25:00.
Serial ini juga dikenal dengan judul “Crazy over His Fingers” merupakan sebuah manga yang dibuat oleh Neco yang diserialkan di aplikasi Cool Mic. Aplikasi ini dikelola oleh WWWave Corporation yang juga mengelola situs ComicFesta. Tidak hanya Cool Mic, manga ini juga tampil di majalah bertema seinen yaitu Clair TL dan TL Screamo. Suiseisha telah menerbitkan volume pertama manga ini pada 1 Mei 2019. Distribusi versi digital dipegang oleh Screamo.