Rumah Masa Kecil Mari Okada, Digunakan sebagai Referensi dalam Anime Anohana, Dilalap Api

Pada tanggal 1 Februari malam kamarin, seorang pengguna Twitter @03_kimuson membagikan sebuah video yang memperlihatkan rumah di Chichibu, Saitama sedang dilalap api. Rumah itu, dan jalan di sekitarnya, banyak ditampilkan di anime Anohana: The Flower We Saw That Day sebagai referensi untuk rumah Jintan. Rumah tersebut dan jalan disekitarnya di jadikan referensi karena sebenarnya rumah itu adalah tempat sang penulis novel dan mangaka dari Anohana, Mari Okada tumbuh.

Chichibu terkenal sebagai tempat setting dari tiga anime:
Kokoro ga Sakebitagatterunda (The Anthem of the Heart), Sora no Aosa wo Shiru Hito yo (Her Blue Sky), dan
Ano Hi Mita Hana no Namae wo Bokutachi wa Mada Shiranai (anohana: The Flower We Saw That Day) yang semua skenario ceritanya di tulis oleh Mari Okada.

Alasan kenapa Chichibu banyak ditampilkan dalam tiga anime tersebut karena itu adalah kota asal Mari Okada. Okada, yang memiliki masa kecil yang bermasalah, sejak masa mudanya ia menulis untuk membuat perasaannya sedikit lebih baik, dengan alur cerita dan emosi yang mirip dengan masa mudanya. Tim produksi memutuskan untuk menggunakan area tersebut untuk Anohana karena serial itu lebih ke pribadi Okada dulu. Terlebih lagi dengan rumah Jintan yang berbasis di rumah Okada tumbuh. Para staf dari anime Anohana sebelumnya pernah ke sana untuk mengamati dan mengambil foto area tersebut untuk diterapkan pada layar anime. Kebanyakan orang mengatakan saat mereka malakukan tour di Chichibu, rumah yang ada di anime itu muncul pada peta yang diberikan oleh staf di pusat pariwisata dekat Stasiun Chichibu.

Anohana jintan house

Rumah itu terletak di daerah perumahan Sakuragimachi di Chichibu, dekat rumah sakit setempat seperti yang ditampilkan dalam karya anime.

Pada pukul 11:30 malam, akun twitter @sakurayuji1 membagikan foto keadaan rumah tersebut saat api telah padam. Rumah itu adalah milik sebuah keluarga – meskipun tidak diketahui apakah itu masih milik keluarga Okada. Dari banyak laporan yang diterima, untungnya tidak ada yang menyebutkan adanya korban terluka dalam kebakaran tersebut.